4 Tips Buat Para Mahasiswa Muslim & Mahasiswi Muslimah



Pertama, jadi yang unggul di kelas. Meski kesibukan mendera, jangan sampai kelas kita jadi korban. Kalo kebetulan nggak bisa masuk kelas kamu kudu siap dengan konsekuensinya, tetapi bukan karena malas, tetapi karena ada alasan yang syar’i (sakit, urusan keluarga) dengan surat izin. Terus, kalau memang dosen nya “lumayan” usahakan tetep masuk. Hehehe.. lumayan apa ya? Kamu tahu deh maksud saya.
Deketin temen yang sering masuk, biar bisa nanya-nanya masalah tugas, dan berusahalah buat beresin tugas-tugas yang diberikan dosen tepat waktu. Saat kita masuk kelas duduklah di barisan paling depan, biar dosen hapal wajah dan nama kita. Bener lho. Silakan dicoba. Namun alasan duduk di awal sebenarnya buakn soal itu, tetapi menunjukkan kamu siap mendapatkan ilmu dengan serius karena bisa lebih dekat menyimak penjelesan dosen.
Kedua, jadi anak yang berbakti. Sibuk kuliah bukan berarti melupakan orang tua, dan kewajiban mentaati mereka. Karena, gimanapun ridho Allah tergantung pada ridhonya mereka. Berikan kepada mereka pemahaman, bahwa kita adalah agent of change kearah yang lebih baik. Kita ingin jadi orang bermanfaat untuk umat ini. Dan kita harus buktiin ke ortu kita, kalo kesibukan dakwah nggak pengaruhi IP kita. Itulah pentingnya tanggung jawab.
Ketiga, buatlah cara mengatur waktu kita, biar nggak berantakan. Kita harus buat job descdalam hidup kita. Bikin deh time line di setiap rutinitas kita. Itu buat nunjukkin keseriusan kita menuai keberhasilan masa depan kita. Terus, jangan lupain visi jangka pendek yang kita ingin capai ya. Biar masa depan kita jelas. Ayo mulai sekarang bikin ya!
Keempat, jadi pejuang Islam sejati. Tunjukin identitas kita sebagai pemuda  pejuang Islam sejati. Muslim yang selalu berpegang teguh pada al-Quran dan as-Sunnah. Memperjuangkan Islam, giat menghadiri majlis-majlis ilmu. Mahasiswa yang menjadikan surga sebagai visi yang harus dicapainya dengan mencari ridho Allah.



Related

Inspirasi 3019523849220320680

Posting Komentar

Komentar Anda sangat berharga bagi kami. Jika Anda mendukung gerakan kami, sampaikan dengan penuh motivasi. Jangan lupa, doakan kami agar istiqamah beramal dan berdakwah. Klik juga www.quantumfiqih.com dan goldenmanners.blogspot.co.id

emo-but-icon

Hot in week

Random Post

Cari Blog Ini

Translate

Total Tayangan Halaman

Our Visitors

Flag Counter

Brilly Quote 1

Brilly Quote 2

Brilly Quote 3

item