Ketika Harus Pamer




Allah melarang memuji pribadi, secara umum,

فَلا تُزَكُّوا أَنْفُسَكُمْ هُوَ أَعْلَمُ بِمَنِ اتَّقَى [النجم:32]

“Jangan mensucikan diri kalian, Allah lebih tahu tentang orang yang yang bertaqwa.” [QS. An-Najm: 32]
Rasulullah juga menandaskan,

لَا تُزَكُّوا أَنْفُسَكُمْ اللَّهُ أَعْلَمُ بِأَهْلِ الْبِرِّ مِنْكُمْ

“Jangan mensucikan diri kalian, Allah lebih tahu tentang orang yang ahli kebaikan di antara kalian.” [Shahih Muslim no. 3992; Sunan Abu Dawud no. 4302. Ash-Shahihah no. 210; Shahih Al-Jami’ no. 7297]
Namun, memuji pribadi dalam rangka menampakkan (menceritakan) kebaikan itu ada saatnya sendiri. Yaitu, pertama, ketika ingin mengajarkan kebaikan; kedua, menghambat kemaksiatan; ketiga, mencegah prasangka buruk atau fitnah; keempat, meningkatkan semangat menegakkan Islam; kelima, meneladankan kebaikan; keenam, melestarikan Islam.
Berkata An-Nawawi, “Ketahuilah, sesungguhnya penyebutan atas kebaikan personal itu ada dua hukum; tercela dan terpuji. Tercela ketika untuk berbangga-bangga, menampakkan ketinggian kedudukan, membedakan diri dari orang lain, dan semisalnya. Terpuji ketika terdapat mashlahat syar’i di dalamnya, seperti untuk amar ma’ruf nahi munkar, nasehat, penyebaran kebaikan, pengajaran, pendidikan, pemberian wejangan, pemberian peringatan, pendamaian antara dua kubu yang berselisih, mencegah kejahatan, dan semisalnya.” [Al-Majmu’ 4/484. Cet. Al-Muniriyyah]
Jadi, berhati-hatilah, perhitungkan dengan matang baik buruk penyebutan kebaikan diri. Jika tidak mampu memperhitungkan, lebih baik diam. Ingat, bukan kita yang menciptakan mashlahat.

:: Baca artikel lengkap di salah satu edisi majalah Lentera Qolbu
:: Bagi Anda yang butuh bantuan dalam pengadaan perpustakaan, kami menyediakan buku-buku Islam baru dan masih tersegel namun dengan harga seperti layaknya buku bekas di pasar loak. Hubungi 081515526665.

Related

Golden Manners 1192848932157459991

Posting Komentar

Komentar Anda sangat berharga bagi kami. Jika Anda mendukung gerakan kami, sampaikan dengan penuh motivasi. Jangan lupa, doakan kami agar istiqamah beramal dan berdakwah. Klik juga www.quantumfiqih.com dan goldenmanners.blogspot.co.id

emo-but-icon

Hot in week

Random Post

Blog Archive

Cari Blog Ini

Translate

Total Tayangan Halaman

Our Visitors

Flag Counter

Brilly Quote 1

Brilly Quote 2

Brilly Quote 3

item